Apa Itu Down Syndrome? Inilah Ulasan Seputar Sindrom Down


Newsartstory.com - Apa Itu Down Syndrome? Inilah Ulasan Seputar Sindrom Down. Down Syndrome atau Sindrom Down adalah kelainan genetik yang disebabkan oleh keberadaan materi genetik tambahan pada kromosom 21. Ini dapat menyebabkan berbagai tingkat keterbelakangan mental, ciri-ciri fisik tertentu, dan berbagai masalah kesehatan lainnya.

Apa Gejala Down Syndrome?

Gejala Sindrom Down bisa bervariasi, tetapi beberapa ciri khasnya meliputi wajah bulat dengan mata yang miring ke atas dan lipatan kulit di sudut dalam mata, rendahnya tonus otot, perkembangan mental yang tertunda, rentan terhadap infeksi telinga, dan ciri-ciri fisik lainnya yang menyebabkan kelainan pada fisik.

Bagaimana Cara Pengobatan Down Syndrome?

Sekarang ini Down Syndrome atau sindrom down tidak ada pengobatan langsung, oleh karena itu yakni kondisi genetik. Namun, perawatan medis dan intervensi pendidikan dapat membantu mengelola gejalanya.

Baca juga: Mengenal Apa Itu Stiff-Person Syndrome ?

Terapi fisik, terapi bicara, terapi okupasi, dan pendidikan khusus dapat membantu meningkatkan kualitas hidup individu dengan Sindrom Down dengan membantu mereka mengembangkan keterampilan yang diperlukan untuk hidup mandiri dan berpartisipasi dalam masyarakat.

Selain itu, penanganan kondisi kesehatan tambahan seperti masalah jantung atau gangguan tiroid juga penting. Untuk kelangsungan hidup penderita penyakit down syndrome.

Baca juga: Mengenal Apa itu Sindrom Hutchinson-Gilford

Kesimpulan

Down Syndrome atau Sindrom Down bisa terjadi oleh semua orang. Kasih sayang dan perhatian yang dibutuhkan untuk mereka tetap menjaga mental. Penderita sindrom down memiliki wajah yang sama dan diperlukan juga dukungan dari keluarga dan janganlah mencela atau menjahuinya.
 
Dapatkan informasi berita pilihan dari Newsartstory.com di platform Google News secara gratis